Ticker

6/recent/ticker-posts

Detik Detik Proklamasi Republik Indonesia Ke 77 Dihadiri Gubernur Kalteng.

ekspostborneonews.online /// Provinsi Kalteng Palangka Raya - Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) H. Sugianto Sabran mengikuti Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Republik Indonesia (RI). Upacara diikuti secara virtual dari Aula Jayang Tingang, Lantai II Kantor Gubernur Kalteng, Rabu (17/8/2022).

Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77Kemerdekaan RI dipimpin langsung oleh Presiden RI Joko Widodo yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup) dari Istana Merdeka. Dalam upacara ini,  Kolonel Laut (P) Andike Sry Mutia bertindak sebagai Komandan Upacara. Adapun bertindak sebagai Perwira Upacara yaknk Brigadir Jenderal TNI Novi Helmy Prasetya.
HUT ke-77 Kemerdekaan RI mengambil tema "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat". Untuk diketahui,  Upacara HUT ke-77 RI di Istana Merdeka tahun ini merupakan yang pertama kali mengundang masyarakat secara langsung sejak pandemi COVID-19. Upacara HUT RI di Istana Merdeka ini bisa disaksikan langsung di akun YouTube Sekretariat Presiden, Rabu (17/8/2022). Nampak hadir di Istana Merdeka diantaranya Wakil Presiden Maruf Amin dan sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju.

Usai mengikuti Upacara, Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran menyampaikan bahwa hari ini adalah hari yang sangat istimewa bagi seluruh Bangsa Indonesia, karena dapat menikmati kemerdekaan, yang tepat hari ini menginjak 77 tahun.

“Kemerdekaan ini buah dari kegigihan perjuangan panjang para pahlawan bangsa. Tanpa kenal kata menyerah, pahlawan pendahulu mengorbankan tenaga, harta, dan bahkan tetesan darah dalam mengusir penjajah, demi kemerdekaan Bangsa Indonesia”, tutur Gubernur.

H. Sugianto Sabran menuturkan meski dihadapkan keadaan yang sangat sulit pada saat itu, para pahlawan tidak mengeluh, harapan terus dikobarkan, dengan menjunjung semangat gotong royong dan rasa persatuan berjuang sekuat tenaga melawan penjajah, untuk merebut dan mempertahankan kedaulatan bangsa. Ia mengajak agar semangat pengorbanan, ketangguhan, dan persatuan para pahlawan harus terus diwarisi dan dipupuk bersama, sebagai kekuatan dalam mengatasi berbagai tantangan dan persoalan bangsa yang pasti semakin berat ke depan, seperti, tantangan ekonomi, digitalisasi, kemiskinan, termasuk pandemi COVID-19 yang sudah melanda dalam tiga tahun terakhir dan saat ini masih melanda.

Turut hadir di Aula Jayang Tingang mengikuti Upacara Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI diantaranya Anggota DPR RI Dapil Kalteng H. Agustiar Sabran, Ketua TP-PKK Prov. Kalteng Ivo Sugianto Sabran, Wakil Gubernur Kalteng H. Edy Pratowo beserta istri, Ketua DPRD Prov. Kalteng Wiyatno, Unsur Forkopimda serta Kepala Perangkat Daerah Prov. Kalteng.

Pewarta.  : Tim ekspostbnews 

Posting Komentar

0 Komentar