Ticker

6/recent/ticker-posts

Satlantas Polresta Palangka Raya Kawal Kelancaran Lalin Saat Pembagian Takjil di Pos Bundaran Besar 



Ekspostborneonews com / Palangka Raya – Personel Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Palangka Raya turun ke lapangan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas saat kegiatan pembagian takjil di depan Pos Lantas Bundaran Besar, Senin (10/3/2025).  

Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kasatlantas AKP Egidio Sumilat menyampaikan bahwa kehadiran personel bertujuan untuk menjaga ketertiban agar aktivitas berbagi takjil tidak menimbulkan kemacetan atau gangguan bagi pengguna jalan.  


"Kami mengatur lalu lintas di sekitar lokasi agar tetap tertib serta mengimbau pengendara untuk tetap waspada dan berhati-hati saat melintas," ungkapnya.  

Selain pengaturan arus kendaraan, petugas juga membantu kelancaran proses pembagian takjil agar berlangsung dengan aman dan nyaman bagi semua pihak.  


Diharapkan dengan adanya pengamanan ini, kegiatan berbagi di bulan suci Ramadhan dapat berjalan lancar tanpa mengganggu mobilitas masyarakat. 

Pewarta. : Satriawati 
PT Media Borneo Mandiri 

Posting Komentar

0 Komentar