Ticker

6/recent/ticker-posts

Mewakili Jenderal TNI Agus Subiyanto Mayjend Sualiman Agusto Kunjungi Kodim 1012 Buntok

ekspostborneonews.online /// Buntok - Dalam rangka acara penutupan TNI Manunggal Membangun Desa ( TMMD ) Ke 114 Tahun Anggaran  ( TA ) 2022, dilaksanakan di Stadion Batuah Buntok,
Fisik yang dilaksanakan di Desa Danau Ganting Kecamatan Dusun Selatan Kabupaten Barito Selatan ( Barsel ) Kalimantan Tengah ( Kalteng ). Pasalnya, karena adanya acara tersebut yang harus dihadiri oleh Wakil Kapala Staf Angkatan Darat Jendral TNI  Agus Subiyanto, S. E, M. SI.

"Itulah sebabnya saya datang ke Kodim 1012 Buntok, dalam rangka acara TMMD 114 TA 2022 di Barito Selatan, dan sekaligus bertindak sebagai Inspektur Jendral upacara TMMD, yang
dilaksanakan Fisik di Desa Danau Ganting, dan acara Penutupan di resmikan di Stadion Batuah Buntok Kab Barsel, saya juga mewakili, Wakil Kepala Staf Angkatan Darat Jendral TNI  Agus Subiyanto, S. E, M. SI Kepala Satuan Daerah  ( Kasad ) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman,
"Kata Mayjen TNI Sulaiman Agusto  Angkatan Darat, kepada media ini saat diwawancara Rabu (24/8/2022) di lapangan Stadion Batuah Buntok.

Kedatangan Panglima  Daerah Militer (Pangdam) Tanjungpura Mayor Jenderal (Mayjen) TNI Sulaiman Agusto  Angkatan Darat, tiba di Pintu Gerbang masuk halaman Kodim 1012 Buntok, disambut hangat Dandim Letkol Infantri Hendro Wicaksono, bersama Penjabat ( Pj ) Bupati Barito Selatan, dan Bupati Barito Timur, serta Forkopimda, dan SKPD Kab Bartito Selatan, dan Pintu Gerbang tempat masuk itu dihiasi dengan buah - buahan serta di iringi musik dan Tarian Bawo, juga Tarian Dadas Suku Dayak Barito, yang di Pimpin langsung oleh "Kutus" sebagai Ketua panetia acara tersebut.

"Saya sangat bangga karena saat tiba di Pintu Gerbang hendak masuk halaman Kodim 1012 Buntok, langsung disambut masyarakat dengan musik dan Tarian Bawo, juga Tarian Dadas dari suku Dayak, Barito, dan dihiasi dengan buah - buahan, itu sangat luar biasa," bebernya.

Acara selanjutya berpindah 
tempat ke Stadion Batuah Buntok. Dalam acara tersebut, dihadiri Pj Bupati Barito Selatan Lisda Arriyana ,S. Sos, dan Bupati Barito Timur Ampera A.Y Mebas, juga hadir unsur Forkopimda, dan SKPD Kabupaten setempat.
Ikut serta hadir dalam upacara penutupan TMMD ke-114 TA 2022 dapat dijadikan sebagai momentum untuk meningkatkan semangat kebersamaan dan gotong royong serta kemanunggalan antara TNI dan rakyat dalam mengakselarasi program Pemerintah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat kita sebagai warga Negara  Kesatuan Republik Indonesia  ( NKRI ).

"Kebersamaan ini merupakan sinergritas yang positif dalam mengatasi berbagai permasalahan Bangsa," ujar Mayjen TNI Sulaiman Agusto. 

Ia menagatakan, selama 1 Bulan sejak Tanggal 26 Juli sampai 24 Agustus 2022, para prajurit TNI khsusnya Kodim 1012 Buntok, Pemerintah Daerah (Pemda) setempat dan masyarakat telah bahu membahu membantu menyelesaikan program ini, khususnya membantu Pemda dalam mempercepat pembangunan di Wilayah setempat. program TMMD telah dimulai sejak Tahun 1980-an dengan sebutan program ABRI Masuk Desa (AMD). Setelah melalui berbagai evaluasi dan penyempurnaan program TMMD yang telah berlangsung selama 42 Tahun ini, agar manfaatnya semakin dapat dirasakan oleh masyarakat. 

"Mengingat sebagian besar Wilayah Indonesia merupakan Daerah pedesaan, sehingga keterlibatan TNI dalam membangun infrastruktur Wilayah masih sangat dibutuhkan," ujar pria perpangkat bintang dua itu.

Tambahnya lagi, program TMMD Tahun 2022 yang dilaksanakan di Wilayah Komando Daerah Militer (Kodam) XII Tanjungpura, telah dikerjakan sasaran fisik, berupa pembangunan dan perbaikan infrastruktur, diantaranya pembersihan badan jalan dan timbunan dari hasil galian, serta pembangunan 3 buah jembatan kayu log sekaligus pembuatan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), tambahan lainnya berupa pembangunan surau atau tempat ibadah dan pengecetan pada pelabuhan yang ada di Desa Danau Ganting. 

"Pencapaian tersebut diharapkan dapat dipelihara dengan sebaik-baiknya supaya bisa dimanfaatkan dan dirasakan oleh masyarakat," pungkasnya. 

Pewarta : Assjian/Rahmadi MB 
Sumber : Pangdam Mayjen TNI Sulaiman Agusto  Angkatan Darat.

Posting Komentar

0 Komentar