Ticker

6/recent/ticker-posts

Komunitas Runner Semarakkan Palangka Raya Road to Pocari Sweat Run 2024, Ivo Sugianto Sabran Lepas Peserta Fun Run

ekspostborneonews.com// Pemprovkalteng - Palangka Raya – Dalam rangka Palangka Raya Road to Pocari Sweat Run 2024, Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Prov. Kalteng Ivo Sugianto Sabran lepas peserta Fun Run yang diikuti oleh komunitas runner Kota Palangka Raya. Kegiatan ini dipusatkan di area Bundaran Besar Palangka Raya Palangka Raya, Minggu (10/3/2024).

Kegiatan yang diikuti peserta tidak kurang dari 600 orang dari Komunitas Runner Palangka Raya ini, mengambil rute : Start/Finish Jalan Katamso - Jalan Imam Bonjol - Jalan Diponegoro  - Jalan Tambun Bungai -  Jalan Ahmad Yani - Jalan S. Parman.

Ketua TP PKK Prov. Kalteng saat melepas peserta mengatakan sangat mengapresiasi atas diadakannya kegiatan tersebut, karena melalui kegiatan Fun Run mengajak masyarakat untuk berolahraga dan bisa hidup sehat.

“Sebagaimana kita ketahui bersama, bahwa olahraga lari ini sebagai olahraga yang bisa menjangkau seluruh masyarakat yang mudah dilakukan, bisa dilakukan ke mana saja, tidak memerlukan alat yang ribet, dan manfaatnya lebih banyak” ujar Ivo.


Ke depannya Ivo mengharapkan para komunitas runner ini lebih banyak yang melaksanakan kegiatan serupa, agar semakin banyak masyarakat yang terinspirasi karena healty lifestyle yang didapat dari olahraga ini.

“Mudah-mudahan nanti Pocari Sweat bisa kembali mengadakan even di sini, dan kita upayakan dengan peserta yang lebih banyak lagi” imbuhnya.

Sementara itu Sekretaris Dispora Prov. Kalteng Rangga Lesmana dalam wawancaranya mengatakan, kegiatan Fun Run ini merupakan kolaborasi antara Pemerintah Prov. Kalteng melalui Dispora bersama-sama dengan Pocari Sweat.


Selanjutnya sesuai arahan Gubernur Kalteng setelah lebaran akan dilaksanakan kegiatan serupa untuk skala regional, bahkan mungkin skala nasional, dengan harapan keinginan masyarakat untuk hidup sehat semakin meningkat.

“Kemudian ketika even nasional bisa kita laksanakan Kota Palangka Raya Kalteng, diharapkan dapat menggerakan ekonomi kerakyatan, karena banyaknya orang yang hadir dari daerah lain” kata Rangga.

“Selain itu kita dapat memperkenalkan pesatnya pembangunan Kalteng di bawah komando bapak Gubernur, sehingga Kalteng bisa lebih dikenal baik di kancah nasional maupun internasional” pungkasnya.

(Satriawati)

Posting Komentar

0 Komentar