Ticker

6/recent/ticker-posts

Dandim 1016/Plk Hadiri Bazar Gerakan Pangan Murah


Ekspostborneonews com // Palangka Raya - Komandan Kodim (Dandim) 1016/Plk Letkol Arh Jimmy Hutapea,S.E menghadiri Pembukaan Bazar Gerakan Pangan murah bertempat di Depan TVRI Kalteng jalan Yos Sudarso Kota Palangka Raya Provinsi Kalteng Sabtu, (3/08/2024).

Turut hadir diantara Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalteng H. Nuryakin, Mewakili Polda Kalteng,  Pj. Wali Kota Palangka Raya, Dandim 1016/Plk, Kepala TVRI Kalteng, Kadis Ketahanan Pangan Kalteng.


Dalam sambutannya Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Kalteng H. Nuryakin saat pembukaan menyampaikan bahwa kegiatan Bazar Gerakan Pangan Murah ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 dan Hari Ulang Tahun ke-62 TVRI.Selain itu, kegiatan ini juga sebagai wujud sinergi TVRI bersama Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah untuk meredam lonjakan inflasi, yang salah satu tujuannya adalah untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, khususnya masyarakat kurang mampu.

"Kegiatan ini juga menjadi upaya sinergis mendukung pemulihan ekonomi, khususnya para pelaku UMKM. Selain sembako murah,  juga tersedia berbagai produk-produk UMKM,"ucapnya.

Ditambahkan bahwa ketersediaan pangan yang terjangkau merupakan salah satu kebutuhan dasar masyarakat. Namun, harus disadari bahwa harga pangan seringkali menjadi tantangan tersendiri, terutama bagi masyarakat kurang mampu. 


Untuk itu, penyelenggaraan bazar pangan murah seperti ini memiliki peran yang sangat strategis dalam menjaga stabilitas harga pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, Dandim 1016/Plk Letkol Arh Jimmy Hutapea,S.E mendukung penuh dan mengapresiasi kegiatan Bazar Gerakan Pangan Murah tersebut, karena ini salah satu bagian dari ketahanan pangan.

(Satriawati) 

Posting Komentar

0 Komentar